27 FAKTOR PENYEBAB WANITA SELINGKUH
Kenapa wanita berselingkuh? Padahal suami sudah memberikan
segalanya untuk wanita itu. Apakah karena wanita mudah bosan terhadap satu
pria, atau karena karier wanita yang lebih baik dari pria? Apakah selingkuh
hanya dominasi kaum pria saja? Buktinya tidak sedikit para istri yang sudah
bersuami terlibat skandal selingkuh. Dalam sebuah hubungan pernikahan, bukan
hanya suami saja yang sering berselingkuh. Para istri, meski presentasenya
tidak sebesar suami selingkuh, juga bisa tidak setia pada pasangannya.
Penelitian American Sexual Behavior mengungkapkan :
14% wanita bersuami
selingkuh setidaknya satu kali seumur hidupnya.
Pria beristri, ada 22% yang mendua.
Pria paling banyak disalahkan ketika kasus perselingkuhan
terjadi. Namun riset baru yang diadakan di Inggris justru mengungkapkan bahwa
wanita lebih lihai berselingkuh daripada pria. Dalam riset yang dikumpulkan
situs dating, Casual, ternyata :
- 4 dari 10 wanita pernah berselingkuh meski sedang menjalani hubungan serius.
- Sebanyak 85 % wanita mengaku sering memikirkan tentang berselingkuh dari pasangannya.
- Wanita yang berselingkuh tidak hanya menjalani 'one night stand' atau cinta satu malam. Melainkan berada di hubungan jangka panjang dengan si pria selingkuhan.
- 14 % wanita akan mempertahankan hubungan jangka panjang dengan si selingkuhan.
- Hanya 4 % pria yang mengatakan bahwa mereka memiliki hubungan jangka panjang dengan wanita selingkuhannya.
- Wanita di usia 18-24 tahun cenderung memilih cinta satu malam ketika berselingkuh.
- Generasi yang lebih tua, mereka akan lebih serius bahkan sampai memikirkan perceraian jika sudah menikah.
Hal ini menunjukan, orang-orang dewasa terlibat dalam
perselingkuhan di hubungan jangka panjang, mereka tidak harus dengan orang yang
mereka tuju pertama kali. Meskipun wanita lebih banyak potensi berselingkuh,
tapi wanita lebih jujur atas perbuatan mereka.
Kali ini kami akan menjabarkan beberapa pemicu wanita
berselingkuh seperti :
1. Lemah Iman
Wanita yang tidak beriman, tidak memiliki pedoman hidup
dengan benar, dimana orang itu hatinya tidak akan pernah tenang mudah terbawa
ajakan orang, mudah tergoda oleh setan, pandangannya sempit, kadang-kadang bisa
membawa dirinya ke arah frustasi jika mengahadapi masalah.
Firman Allah QS surat yusuf ayat 87. Artinya :
“Hai anak-anakku, pergilah kamu, Maka carilah berita tentang
Yusuf dan saudaranya dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya
tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir".
Orang yang lemah beriman tidak bisa membedakan mana yang
halal dan mana yang haram, dan mana yang baik dan mana yang buruk. Sehingga
orang seperti ini berbuat dan bertindak sesuka hatinya tanpa melihat
kepentingan atau aturan-aturan agama ataupun norma-norma yang hidup dalam
masyarakat. Serta rasa sombong dan takabur menguasai dirinya.
Orang yang rendah iman akan bersikap
individualistis, yaitu hanya mementingkan dirinya sendiri.
Ia menganggap bahwa kehidupan di akhirat itu tidak ada. Padahal ia akan
dimasukkan ke dalam neraka sebagai balasan dari sikap mereka yang tidak
meyakini Allah swt. Firman Allah dalam surat Fushsilat 27. Artinya :
“ Maka sesungguhnya kami akan merasakan azab yang keras
kepada orang-orang kafir dan kami akan memberi balasan kepada mereka dengan
seburuk-buruk pembalasan bagi apa yang telah mereka kerjakan.”
2. Membuat Aturan Sendiri
Seorang istri yang membuat aturan sendiridan bisa memaksakan
kehendak pada suami padahal suami adalah pimpinan dalam rumah tangga. Bahkan
cenderung egois dan tidak mendengar nasehat dari suami. Ini berbahaya.
3. Tipe Pemberontak
Wanita memang lebih tertarik dengan tipe pria yang satu ini,
menurut mereka pria pemberontak terlihat sangat misterius dan lebih romantis.
Tapi, kamu harus tahu pria yang suka memberontak itu suatu saat nanti juga bisa
menjadi pemberontak di dalam pernikahan. Bagi wanita yang punya tipe akan menjadi
pemberontak juga dalam rumahtangganya.
4. Kurang Setia
Wanita yang kurang setia bisa dilihat dengan ciri-ciri:
Memiliki lebih dari satu hubungan. Semua orang memang
memiliki lebih dari satu hubungan karena memilih orang yang tepat, tetapi berbeda
dengan wanita yang memiliki ciri-ciri tidak setia terhadap pasanganya, mereka
berhubungan dengan dua orang atau lebih sekaligus dalam satu waktu.
Status di facebook
sering berubah-ubah. Wanita yang mempunyai sifat tidak setia biasanya
seringkali mengganti status di facebooknya, contohnya : dalam seminggu atau dua
minggu mereka bisa 2-3 kali mengganti statusnya baik itu menjadi "rumit,
lajag, berpacaran dll" ciri-ciri ini adalah bentuk dari emosi wanita
tersebut.
Menjalin hubungan, tapi memberian nomor handphone kepada
laki-laki lain. Ketika masih/sedang menjalin hubungan dengan seorang pria,
tetapi masih saja wanita tersebut memberikan nomor handphone kepada laik-laki
lain yang tentunya tidak ada hubungannya dengan pekerjaannya atau teman bisnisnya,
ini terjadi karena wanita tersebut selalu ingin mencoba menguji apakah
pesonanya tetap ada.
Melakukan pendekatan kepada teman dekatnya. Mereka mendekati
teman dekatnya, agar menarik perhatian dan membuat pasanganya cemburu.
Menunujukan kekuasaan. Biasanya wanita ini sering
mempertlihatkan kekuasaanya kepada pasanganya, misalkan dengan mengatur sendiri
waktu untuk ketemuan dll.
Tidak pernah merasa puas atau terkesan dengan apa yang anda
lakukan. Sifat tidak pernah terkesan dengan apa yang pasanganya lakukan/berikan
terhadapnya, justru mereka meganggap merekalah yang paling berjasa dalam
hubungan tersebut.
5. Cacat Kepribadian
Kepribadian menunjuk pada pengaturan sikap-sikap seseorang
untuk berbuat, berpikir, dan merasakan, khususnya apabila dia berhubungan
dengan orang lain atau menanggapi suatu keadaan. Kepribadian mencakup
kebiasaan, sikap, dan sifat yang dimiliki seseorang apabila berhubungan dengan
orang lain. Konsep kepribadian merupakan konsep yang sangat luas, sehingga
sulit untuk merumuskan satu definisi yang dapat mencakup keseluruhannya. Oleh
karena itu, pengertian dari satu ahli dengan yang lainnya pun juga
berbeda-beda. Namun demikian, definisi yang berbeda-beda tersebut saling
melengkapi dan memperkaya pemahaman kita tentang konsep kepribadian. Apakah
kepribadian itu? Kepribadian adalah sifat hakiki yang tercermin pada sikap
seseorang yang membedakan dengan orang lain
6. Kurang Pengawasan Suami
Suami yang terlalu sibuk dengan pekerjaan otomatis
pengawasan terhadap istrinta berkurang. Ini akan berakibat merasa leluasa
karena tidak terawasi oleh suaminya.
7. Mudah Dekat Dengan Orang Lain
Wanita mampu membangun hubungan emosional yang kuat dengan
cepat termasuk dengan seorang pria. Karena proses seperti itu terkadang bagi
sebagian wanita sering salah mengartikan dan terburu-buru menyimpulkan nya
sebagai kata cinta
8. Gampang Jatuh Cinta
Wanita bisa jatuh cinta dengan mudah pada seorang pria yang
memberikan dukungan emosional bahkan dengan seorang pria memberikan bahunya
untuk bersandar akan membuat kaum hawa ini hilang akal sehat.
9. Penggemar Drama
Wanita mudah dipengaruhi oleh media cetak atau elektronik,
apalagi media tersebut menyuguhkan drama-drama romantis di mana seorang pria
memperlakukan wanita yang dicintainya bak putri raja. Karena alasan itulah
wanita kerap mencari sosok pangeran berkuda putih seperti dalam cerita dongeng.
10. Sering Galau
Seorang wanita mungkin saja mencintai suaminya, namun
dikarenakan ada suatu hal yang dapat merubahan suasana hatinya biasanya wanita
mencoba bersandar pada bahu pria lain untuk sekedar bercerita.
11. Haus Pujian
Hampir semua wanita ingin dipuji, apalagi pujian tersebut
terlontar dari suami yang dicintainnya. Wanita berdandan itu tidak lain hanya
untuk suaminya, apabila suaminya tidak cukup memberikan pujian maka wanita akan
mencari sosok pria lain yang bisa menghargai dan memberikan pujian atas apa
yang suda dia lakukan.
12. Alasan Konyol
Wanita bisa berselingkuh hanya karena alasan yang konyol
bahkan tidak masuk akal. Ingin mendapat perhatian lebih adalah salah satu
alasan konyol wanita untuk berselingkuh.
13. Genit
Sikap genit yang dimiliki wanita terbangun secara alami dan
mungkin tidak bisa hilang meskipun telah bersuami. Ini merupakan salah satu
yang dapat menjadi alasan mengapa wanita sudah menikah akhirnya melakukan
perselingkuhan. Walaupun seandainya suaminya sudah memenuhi kebutuhan seks-nya
dan rumahtangganya.
14. Balas Dendam
Balas dendam di sini dilakukan wanita bukankarena suaminya
sudah berselingkuh. Istri akan balas dendam jika pasangannya melakukan
kebohongan besar atau suatu kesalahan di masa lalu. Kesalahan atau kebohongan
itu membuatnya merasa dikhianti sehingga dia ingin membuat pria terluka, sama
seperti yang dulu dirasakannya. Dia mungkin melakukannya hanya untuk balas
dendam terhadap suami ya.
Perasaan sakit hati yang sudah membuncah di dalam dadanya
akan membuatnya mengkhianati suaminya. Ini juga yang dapat membuat seorang
wanita yang sudah menikah berselingkuh di belakang suaminya.
15. Diacuhkan
Pria yang tidak dapat meluangkan waktu untuk istrinya, suatu
saat akan menuai dampaknya. Seorang istri juga perlu kasih sayang dan juga
dimanja. Jika seorang pria tak bisa meluangkan waktu untuk isterinya, si wanita
akan berusaha mencari perhatian itu dari pria lain.
16. Tidak Dihormati
Disaat seorang suami tidak menunjukkan rasa hormatnya
terhadap istrinya, sang istri mulai akan kehilangan rasa cintanya sedikit demi
sedikit pada pasangannya dan akhirnya berselingkuh. Rasa hormat merupakan
komponen utama yang harus ada ketika kita menjalin hubungan cinta.
17. Ketidakpuasan Seks
Ketika seorang suami tak bisa memuaskan hasrat seks yang
dimiliki istrinya, dia dapat saja mencari kepuasan itu di luar. Alasan ini
menjadi salah satu faktor yang mendorong wanita sudah menikah akhirnya
berselingkuh. Perlu dipahami bahwa seks merupakan bagian penting dalam sebuah
pernikahan. Saat tingkat keintiman pasangan mulai berkurang, itu dapat
mempengaruhi keharmonisan dalam pernikahan.
Psikolog Fredrick Dermawan Purba MPsi
mengatakan bahwa kaum pria berselingkuh karena alasan
memenuhi kebutuhan seksualnya. Tetapi berbeda dengan wanita yang sudah menikah
lalu berselingkuh, umumnya disebabkan alasan ingin memperoleh kepuasan dan
kebahagiaan dalam pernikahan. Menurut dia, wanita yang tidak merasa bahagia atas
kehidupan rumah tangganya, dapat memungkinkan untuk mencari perhatian atau
kebahagiaan dari lingkungan di luar rumah tangganya. Semua tentunya, ada faktor
yang menyebabkan kaum hawa ini memutuskan untuk berselingkuh.
18. Ekonomi
Keluarga muda yang baru menjalin kehidupan rumah tangga
tentu membutuhkan biaya kehidupan yang tidak sedikit. Bekerja keras adalah
salah satu solusi untuk memecahkan permasalahan ini. Kebutuhan yang meningkat,
sementara penghasilan belum mencukupi untuk memenuhi kebutuhan menjadi sumber
masalah yang sering diributkan oleh pasangan suami dan istri.
19. Pertengkaran Tak Berujung
Pada sebuah penyelesaian pada akhirnya membuat wanita
mencari pelampiasan atas ketidakpuasaan tersebut.
20. Waktu
Pasangan yang sudah berumahtangga dan terlalu sibuknya suami
bekerja membuat istri kurang mendapat perhatian. Wanita akan berpikir,
perhatian suami telah dicuri oleh rutinitas pekerjaannya. Akibatnya, wanita
akan mencari kegiatan di luar rumah yang dapat mengalihkan pikirannya. Di luar
rumah, istri akan bertemu dengan berbagai macam tipikal orang yang berbeda. Di
awali dari pertemuan yang biasa dan dapat berlanjut menjadi perselingkuhan.
21. Tidak Cukup Mendapatkan Seks
Saat masih pengantin baru, seks rasanya lebih penting dari
segalanya. Namun seiring berjalannya waktu, ketika anak-anak menyita perhatian
dan pekerjaan semakin membuat stres, tidur jadi lebih penting daripada bercinta
dengan pasangan. Pria perlu sadar kalau wanita ingin selalu dirindukan oleh
pasangannya. Kalau para suami tidak melakukan hal itu, wanita bisa mencarinya
dari orang lain. Jadi tetaplah pertahankan bara asmara, meski sudah menikah.
Lakukan petualngan seks baru setiap Anda dan si dia berhubungan intim.
Kalau ada masalah seks sehingga pria sulit ereksi, cari
solusi. Wanita bisa merasa sangat putus asa jika hal ini terjadi, tapi si pria
tidak mau berusaha mengatasi masalah tersebut bersama-sama.
22. Jadi ‘Bad Girl’
Beberapa wanita sebenarnya punya kecenderungan menjadi ‘bad
girl’. Wanita jenis ini bisa mendadak sangat berubah saat sifat tersembunyinya
itu akhirnya muncul. Perubahan tingkah laku biasanya terjadi karena perubahan
hidup yang dialaminya misalnya, berat badan turun banyak, punya teman baru atau
krisis usia dan mengalami puber kedua.
Agar perselingkuhan tidak terjadi, cobalah untuk lebih
intens berkomunikasi dengan pasangan. Bicarakan apa yang sedang Anda rasakan
pada suami, bukan orang lain.
23. Percaya Diri
Seks bisa jadi cara untuk membuat seorang wanita merasa
percaya diri. Saat bercinta, mereka akan merasa lebih seks, cantik dan
dicintai. Kalau Anda termasuk wanita yang punya masalah dengan kepercayaan
diri, atasi dengan lebih banyak bicara dengan suami. Para suami, cobalah untuk
membuat istri Anda merasa bahagia dan yakin dengan hubungan pernikahan
tersebut. Beri istri lebih banyak perhatian dan jangan ragu untuk memujinya.
24. Kurangnya Keintiman
Para suami terkadang merasa sudah memenuhi semua kebutuhan
istrinya jika mereka sudah menyediakan rumah besar, mobil bagus, dan kemewahan
lainnya. Tapi semua hal itu percuma, jika pernikahan itu tidak dihiasi dengan
kasih sayang dan keintiman pasangan. Bukan seks saja yang membuat wanita merasa
dekat dengan pasangannya. Tapi juga keintiman dalam hubungan tersebut yang bisa
terjalin melalui sentuhan, pelukan, ciuman atau bahkan komunikasi. Wanita butuh
perasaan intim tersebut dan dia bisa mencarinya dari orang lain kalau tidak
mendapatkannya dari suami.
25. Merasa Diabaikan atau Kurang Dihargai
Wanita punya banyak peran saat setelah menikah, mereka bisa
jadi babysitter, tukang belanja kebutuhan sehari-hari, pengatur keuangan
keluarga, pembersih rumah, dan lain-lain. Para pria, jangan sampai istri Anda merasa
hanya menjadi orang yang diperankannya itu saja, bukan sebagai istri atau
kekasih. Kalau sampai wanita merasa dirinya hanya pengurus rumah tangga, dia
bisa merasa goyah pada hubungan pernikahan itu.
26. Bosan dengan Kehidupan Seks
Kehidupan seks pasangan suami istri bisa terasa membosankan
dan hambar. Ini mungkin alasan wanita untuk mencari kepuasaan hasratnya di
tempat lain. Terkadang wanita berselingkuh karena tidak ada lagi spontanitas
dalam hubungan seks. Keinginan untuk sering bercinta dengan berbeda pria bisa
memicu wanita, terutama wanita muda untuk berselingkuh. Biasanya wanita berumur
20-an atau wanita muda berselingkuh karena mereka penasaran ingin mencoba
berhubungan intim dengan pria lain yang bukan suaminya. Naudzubillah...
27. Ingin Pisah dari Pasangan
Biasanya wanita berselingkuh karena ingin berpisah dari
pasangan. Terutama bagi seorang ibu. Berpisah dari suami bukanlah hal yang
mudah dan sering timbul rasa bersalah pada anak. Jika sudah ketahuan
berselingkuh biasanya pria akan memutuskan untuk mengakhiri hubungan. Pria
susah memaafkan istri yang berselingkuh dan memilih perpisahan dibanding
memberinya kesempatan. Pria tidak bertoleransi dan sulit memaafkan ketika istri
berselingkuh.
Sumber: http://dedenheryana.heck.in
0 Response to "TERNYATA INILAH ALASAN ILMIAH... MENGAPA SEORANG WANITA HARUS SELINGKUH???"
Post a Comment